Selasa, 10 Januari 2017

Tretes Rootsteady, Yooo Maaann..



Woyyyyooo...teriakan khas penggemar Reggae diteriakan oleh pembawa acara. Berkumpulah para penonton mendekati panggung. Marilah kita sambut..Tretes.. Root..Steadyyy... Alunan musik menghentak dan penonton pun bergoyang menikmati alunan musik Reggae. Tretes Rootsteady (TRS) adalah grub Band reggae asli Tretes yang dikomandoi oleh Chak Chyz selaku manajer. Band ini awalnya adalah kumpulan anak-anak di SMK Negeri Prigen yang kebetulan mempunyai hobi musik bersama. Akhirnya pada tanggal 25 Oktober 2015 terbentuklah Grub Tretes Rootsteady. Mengawali panggung pertama pada kegiatan Gerak Jalan Tradisional Gendewa, perlahan-lahan mulai dikenal oleh masyarakat khususnya para pemuda.
Saat ini bisa dikatakan TRS sudah lumayan terkenal di daerah Tretes dan Pandaan. Job manggung pun mengalir deras. Setiap kali manggung bisa dipastikan penonton akan berjubel. Mereka rela datang jauh-jauh sekedar ingin melihat band kesyangannya tampil.

0 komentar:

Posting Komentar