Para penggemar fanatik grub Band Slank atau yang lebih dikenal dengan nama Slankers se Jawa Timur tumplek bleg di bumi perkemahan kawasan wisata Kakek Bodo Tretes pada hari Minggu, 15 Nopember 2015. Mereka mengadakan kegiatan pertemuan pra Jambore Slankers sekaligus melakukan reboisasi hutan dengan menanam 1000 pohon serta menebar tempat sampah di areal hutan.
Hadir dalam acara tersebut wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf atau lebih dikenal dengan Gus Ipul. Dalam sambutannya Gus Ipul mengatakan bahwa kita sebagai Bangsa Indonesia harus bersyukur karena telah diwarisi satu negara yang begitu subur. Yang digambarkan oleh grup band legendaris Koes Plus sebagai tanah surga.
Alhamdulillah, untuk mencari makan, kita tidak perlu menjajah negara lain. Tidak perlu mencari negara jajahan. Tetapi saat ini, negara kita sedang mengalami beberapa permasalahan, salah satunya adalah permasalahan lingkungan.
“Pada kesempatan ini, saya memberikan apresiasi dan rasa hormat, Slankers hadir untuk ikut menyelesaikan permasalahan lingkungan, ikut menyelamatkan dunia. Kegiatan yang sangat mulia,” ungkapnya. KIM Tretes Taman Wisata turut pula mendukung acara ini sebagai panitia lokal yang bertugas menyiapkan tempat acara dan segala peralatan yang dibutuhkan.
0 komentar:
Posting Komentar